Attack on Titan dan sejarah peci yang dikenakan oleh aliansi Timur Tengah
Attack on Titan dan sejarah peci atau kopiah yang dikenakan oleh aliansi Timur Tengah.
Attack on Titan dan sejarah peci atau kopiah yang dikenakan oleh aliansi Timur Tengah - Oke, setelah di video sebelum kita telah membahas tentang video yang berjudul anime Attack on Titan dan sejarah kekhalifahan Islam. Hari ini kita masih akan membahas tentang anime yang berjudul sama yaitu anime Attack on Titan atau dalam bahasa Jepangnya juga disebut Shingeki no Kyojin, namun tetap dengan topik pembahasan yang berbeda. Yaitu,kita akan membahas tentang seragam yang dipakai oleh aliansi Timur tengah dalam anime Attack On Titan ini. Jadi video kita kali ini adalah berjudul anime Attack on Titan dan sejarah peci atau kopiah yang dikenakan oleh aliansi Timur Tengah.
So,tak usah berlama lama lagi Mari langsung saja kita kupas fakta sejarahnya.
Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh. Bagaimana kabar kalian ?semoga masih diberi kesehatan kesempatan dan keceriaan sehingga masih bisa menikmati suguhan video artikel-artikel berkualitas dari channel Egagology dan jangan lupa juga untuk like,subscribe dan share video-video dari Kami ke grup chatting komunitas kalian sehingga channel ini bisa menjadi wadah berkumpulnya bagi para wibu-wibu Barokah Di Seluruh Dunia.
Oke seperti yang telah saya katakan di video sebelumnya yang berjudul anime Attack on Titan dan sejarah kekhalifahan Islam, Di sana saya telah membeberkan fakta bahwa aliansi Timur Tengah dalam anime Attack on Titan ini adalah mengambil referensi dari sejarah kekhalifahan Turki Utsmani. Hal ini sudah jelas terlihat dari gaya berpakaian dan seragam yang dipakai oleh pasukan pasukan dari aliansi Timur Tengah tersebut. Salah satu yang paling mencolok dari seragam tersebut sudah pasti adalah topi yang mereka pakai, yaitu peci berwarna merah atau juga disebut sebagai kopiah songkok.
Aliansi Timur Tengah
anime attack on titan terinspirasi dari
Karena di anime Attack on Titan ini memperlihatkan tentang peci alias kopiah yang dipakai oleh aliansi Timur Tengah tersebut. Membuat saya jadi tertarik untuk menelusuri referensi-referensi sejarah tentang peci kopiah atau bisa juga disebut sebagai songkok tersebut.
Dan setelah saya berkeliling di dunia internet dan menjelajahi berbagai sumber referensi referensi sejarah yang insya Allah valid dan dapat dipertanggungjawabkan, Ternyata peci alias kopiah atau songkok ini sendiri sebenarnya bukanlah produk original buatan dari kekhalifahan Turki Usmani ataupun berasal dari budaya Islam itu sendiri. Melainkan topi ini berasal dari pengaruh budaya Yunani kuno dan diteruskan oleh budaya Yunani Byzantium. nama aslinya sendiri adalah topi fez atau Fezzi, karena lidah orang Indonesia dan Arab tidak bisa melafalkan dengan baik,kata Fezzi. Jadi Fezzi berubah nama menjadi peci. Sedangkan kopiah sendiri berasal dari bahasa Arab yaitu artinya Takut. Maksudnya adalah takut dan merendahkan diri dari apa yang ditutupi di kepala dan tidak sombong dan membanggakan diri.
Dalam Islam sendiri sebenarnya, dari zaman Nabi Muhammad dan para sahabat lebih mengenal penutup kepala menggunakan kain yang dinamakan sorban. Namun ketika kekhalifahan Turki Utsmani berkuasa pada zaman yang sedikit modern,tepatnya pada tahun 1800 an. Penggunaan sorban tersebut dibuat Menjadi lebih simpel dan lebih modern. dan menggantinya dengan topi bernama peci atau kopiah ini.
Baca Juga :
Anime Attack On Titan Dan Sejarah Kekhalifahan Turki Utsmani Ottoman Islam - egagology
Seperti dikutip dari laman kaskus.co.id Dan laman kompas.com pada tahun 1300 Turki Usmani menguasai anatolia Yunani Byzantium setelah berkali-kali mereka mencoba untuk menguasai daerah-daerah tersebut. Dan setelahnya, Turki terus berusaha menguasai seluruh wilayah Byzantium. Hingga akhirnya pada tahun 1324, Turki berhasil menguasai wilayah dari Mediterania Timur hingga Balkan.
Namun baru pada tahun 1808, Turki Usmani mengadopsi budaya pengguna topi Fez orang-orang Yunani Byzantium tersebut ke acara-acara resmi di pemerintahan.
Pada masa perang dunia ke-1 topi ini menjadi semakin terkenal karena menjadi identitas bagi para pasukan-pasukan Turki Utsmani yang pada saat itu mengikuti peperangan di medan perang melawan aliansi sekutu.
Selain sebagai identitas, ternyata topi ini juga menjadi simbol pangkat bagi para tentara tentara di medan perang. Fungsinya sama sama seperti topi baret yang digunakan oleh pasukan-pasukan Perancis pada awal abad ke-19.Dan Selain itu juga menjadi sebuah identitas kelas sosial dari para pemakainya
Karena daerah kekuasaan Turki Usmani Membentang dari benua Asia sampai Eropa, penggunaan topi fez sebagai seragam pemerintahan dari kekhalifahan Turki Utsmani ini pun menjadi sebuah trend fashion baru bagi dunia. Terlebih lagi trend fashion ini lebih berpengaruh kepada masyarakat masyarakat muslim dan orang-orang Timur yang pada saat itu mempunyai kebiasaan untuk menutupi kepala mereka dengan topi. Tren pemakaian Peci atau Fez ini pun dengan cepat menyebar ke seluruh dunia karena dibawa oleh pedagang pedagang Arab ke daratan Asia mulai dari India,afrika,Eropa dan Asia Tenggara seperti Malaysia Singapura Brunei Thailand serta sudah pasti juga berpengaruh terhadap budaya orang Indonesia.
Filosofi Peci yang dikenakan oleh aliansi Timur Tengah
Menurut Petrik Matanasi dalam artikelnya "Filosofi Peci" peci atau kopiah boleh jadi berdekatan dengan baret yang disebut kepi dalam bahasa Perancis. Bentuk kepi yang biasa dipakai militer Perancis agak mirip dengan kopiah yang kita kenal di Indonesia. Bedanya lebih bulat dan ada semacam kanopi di bagian depannya yang mirip topi. Sementara itu, istilah songkok, mengacu dari bahasa melayu dan Bugis. Di beberapa daerah di Indonesia dengan pengaruh Melayu dan Bugis, menyebut peci sebagai Songkok. Demikian pula di Malaysia dan Brunei.
Menurut Rozan Yunos, dalam artikelnya The Origin of the Songkok or Kopiah di The Brunei Times yang diterbitkan pada tahun 2007 peci diperkenalkan oleh pedagang-pedagang Arab yang menyebarkan agama Islam. Rozan juga menyebut beberapa ahli berpendapat di Kepulauan Malaya peci atau kopiah ini sudah dipakai pada abad XIII. Setelah dipopulerkan para pedagang Arab itu, baru orang Malaysia, Indonesia dan Brunei.
Baca Juga
Ajaran Islam yang tersembunyi dalam anime Attack On Titan | egagology
Jika di benua Asia topi fezz ini disebut sebagai peci, lain halnya dengan di benua Afrika. Di benua Afrika topi seperti ini disebut tarboosh.
Sedangkan di Asia Selatan alias India dan sekitarnya disebut Roman cap atau Rumi cap yang artinya topi Romawi.
Yap,seperti itulah sejarah lengkap dari topi bernama peci songkok atau kopiah ini.
Bahwa sebenarnya Topi ini berasal dari budaya Yunani Byzantium, Namun karena sudah lekat ditampilkan oleh image Seragam pemerintahan Kekhalifahan Turki Usmani dan juga budaya muslim. Jadi peci saat ini sudah sangat melekat dengan budaya muslim dan Timur Tengah.
Peci yang dikenakan oleh pasukan Kekhalifahan Turki
fakta tentang anime attack on titan
Karena itulah di adegan dalam anime Attack on Titan ini diperlihatkan bahwa tentara-tentara dari pasukan aliansi Timur Tengah atau dalam kehidupan nyata mengambil referensi dari kekhalifahan Turki Utsmani, menggunakan seragam khas Turki Utsmani lengkap dengan identitas topi peci yang dipakai oleh para pasukan tersebut. dan yang paling mencolok juga adalah peci yang mereka gunakan adalah berwarna merah. Sangat Jelas menggambarkan pasukan Kekhalifahan Turki
Karena seperti yang kita ketahui peci atau kopiah yang dipakai oleh para tentara tentara dari kekhalifahan Turki Utsmani ini, semuanya berwarna merah. Karena hal itu mengambil dari warna bendera negara mereka yaitu bendera kekhalifahan Turki Utsmani yang berwarna merah.
Ya mungkin segitu dulu pembahasan kita tentang anime Attack on Titan dan sejarah peci yang dipakai oleh aliansi Timur Tengah tersebut. Semoga pembahasan kali ini bisa bermanfaat dan menambah wawasan serta pengetahuan kalian tentang sejarah Islam dari sudut pandang wibu Barokah. so jangan lupa untuk like subscribe dan share video ini ke grup chatting komunitas kalian. Agar channel ini bisa menjadi wadah berkumpulnya para wibu wibu Barokah Di Seluruh Dunia. Akhir kata assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh. Salam hangat egagology
wah,banyak juga ya sejarah dari anime Attack on Titan ini
BalasHapus