Kenapa Aliansi Timur Tengah Berperang Melawan Marley? - aot #animeislam
Kenapa Aliansi Timur Tengah Berperang Melawan Marley di attack on titan shingeki no kyojin final season 4?
Kenapa Aliansi Timur Tengah Berperang Melawan Marley attack on titan shingeki no kyojin final season 4 - Setelah sebelumnya kita telah membahas tentang video yang berjudul Yajud dan Majud menyanyikan lagu opening anime Attack on Titan season 4. Nah kali ini kita akan membahas tentang video yang berjudul,Kenapa Aliansi Timur Tengah menyerang negara Marley?
Dan pembahasan kali ini adalah spesial permintaan dari salah satu temen kita yang bernama raynathan Putra Lesmana, Thanks buat request-nya ya.
Dann tanpa berlama-lama lagi,Mari kita bahas, Mengapa Aliansi Timur Tengah berani menyerang negara Marley
Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh. Bagaimana kabar kalian? semoga masih diberi kesehatan, kesempatan dan keceriaan sehingga masih bisa menikmati suguhan video artikel-artikel berkualitas dari channel egagology. Dan jangan lupa juga untuk like,subscribe dan share video dari kami ke grup chatting komunitas kalian. agar channel ini bisa menjadi tempat berkumpulnya bagi para wibu-wibu Barokah Di Seluruh Dunia.
Aliansi Timur Tengah
ok, bicara tentang aliansi Timur Tengah. Entah kenapa negara satu ini menjadi salah satu topik paling menarik dari para penggemar anime Attack on Titan season keempat ini, terkhusus bagi para penggemar anime Attack on Titan di Indonesia.. Ya,mungkin hal itu juga bisa disebabkan karena sangat jarang para karakter-karakter yang menggunakan busana seperti sorban dan gamis di dalam serial anime yang bisa dikatakan sebagai salah satu serial paling populer saat ini.
episode 4 attack on titan season 4 dan keluarga tybur
terutama di episode ke-4 Dari anime Attack on Titan final season ini,dimana Banyak sekali ditampilkan para orang-orang Timur Tengah yang hadir dalam pesta pertemuan yang diadakan oleh keluarga tybur yang merupakan keluarga elit sekaligus dianggap sebagai pahlawan dari etnis kaum eldia.
Namun jika ditanya kenapa negara aliansi Timur Tengah menyatakan perang kepada negara Marley yang bisa di katakan sebagai negara adidaya di serial anime AoT ini?
sejarah Marley
Ya, Jika ditelisik dari sejarahnya, Sudah sejak lama sebenarnya negara Marley menjadi negara adidaya .Bahkan sebelum negara eldia bangkit dengan kekuatan Titans Titan Mereka.
Dan hal itu membuat mereka jatuh dalam penjajahan negara Adidaya baru,yaitu Eldia.
Di masa-masa selanjutnya setelah merdeka dari penjajahan kaum eldia. Mereka pun kembali menjadi negara adidaya sekaligus negara yang angkuh karena mereka selalu menggunakan kekuatan para titan titan mereka untuk membantai negara lain. hal ini membuat negara-negara tetangga mereka menjadi benci kepada negara Marley termasuk negara aliansi Timur Tengah.
Ya hal ini juga sebenarnya sedikit relevan dengan situasi dunia saat ini, yang mana saat ini Amerika Serikat bisa dikatakan sebagai satu-satunya negara adidaya baik itu dalam segi militer maupun teknologi yang mereka miliki. dan segala sesuatu yang berhubungan dengan Amerika selalu berpengaruh terhadap keberlangsungan negara-negara di dunia. dan karena julukan sebagai negara adidaya itu jugalah yang membuat Amerika menjadi sombong dan angkuh sehingga tak jarang mereka selalu mencoba untuk memerangi negara-negara lain yang menentang mereka. dan Karena itulah kebanyakan negara-negara muslim dan orang-orang yang beragama Islam sangat membenci negara Amerika, bukan karena agama ataupun etnis yang mereka miliki. namun lebih kepada perilaku yang telah mereka lakukan terhadap negara-negara lain khususnya negara muslim di dunia.
dan di dalam Attack on Titan ini, negara adidaya itu bernama Marley. dan singkat cerita, moment itu pun hadir pada tahun 850 di kalender dunia Attack on Titan.
kerugian Marley pada misi di pulau Paradise
Yap di awal episode season ke 4 ini kita telah diberi informasi bahwa setelah operasi pencurian founding Titan yang dilakukan oleh para pewaris Titan dari Marley, gagal. dan Marley pun kehilangan senjata utama mereka, yang menjadikan mereka sebagai negara adidaya dari segi militer dan kekuatan tempur. yaitu Titan kolosal dan female Titan.
Berita besar ini tentu saja menjadi berita besar karena Titan colossal dan female Titan adalah beberapa senjata andalan dari negara Marley.sehingga kehilangan kedua senjata tersebut menjadi ketimpangan tersendiri terhadap Armada kemiliteran negara Marley.
hal ini menjadikan negara tetangga mereka yaitu aliansi negara Timur Tengah memberanikan diri untuk menyatakan perang kepada mereka. hal ini diperkuat karena mereka telah mengembangkan teknologi terbaru dalam bidang persenjataan dan kemiliteran mereka. Senjata itu sendiri dinamakan kereta penghancur Titans.
Pada tahun 850, atau tepatnya pada timeline yang sama dengan cerita di anime Attack on Titan season 1-3 . Aliansi Timur Tengah menyatakan perang terhadap negara Marley, dan disini terlihat bahwa negara Marley sedikit kewalahan menghadapi kekuatan militer dari aliansi Timur Tengah. sehingga mereka membutuhkan waktu selama 4 tahun hingga akhirnya bisa memenangkan perang itu secara mati-matian, dan melibatkan berbagai taktik militer dan Armada pasukan mulai dari pasokan udara, darat dan laut serta senjata-senjata rahasia mereka yaitu para Titan yang tersisa.
Dan seperti yang telah saya katakan di atas,di sisi lain, aliansi Timur Tengah ternyata telah membuat senjata rahasia mereka sendiri. senjata-senjata tersebut memiliki peluru berkaliber 100 MM, Selain sebagai kereta ,senjata-senjata tersebut juga ditempelkan di keliling benteng slava yang menjadi benteng terakhir aliansi Timur Tengah. senjata ini juga terbukti telah banyak melumpuhkan beberapa Titan murni dan juga berhasil merepotkan beast Titan milik Zeke dan bahkan menembus armor Titan milik Reiner. walaupun akhirnya aliansi Timur Tengah berhasil dikalahkan oleh Marley namun mereka tetap dipuji sebagai negara yang mampu menghadirkan teknologi persenjataan baru yang dapat mengalahkan senjata terkuat milik Marley sebagai negara adidaya, Yaitu para Titan.
Islam vs Negara adidaya
namun sejatinya, berbicara tentang negara Timur Tengah Yang berbasiskan ideologi Islam dan kekhalifahan,ternyata kekhalifahan memang beberapa kali menjadi sorotan dunia karena mereka beberapa kali berani menantang perang negara-negara besar yang sejatinya lebih besar dan lebih maju baik dalam segi militer maupun teknologi dari mereka.
ya walaupun tidak semuanya berujung kepada hasil kemenangan, tetapi keberanian mereka menantang negara-negara adidaya di zamannya tersebut, menjadi bahan perbincangan dan menjadi tinta emas dalam sejarah berdirinya Ideologi dan pemerintahan kekhalifahan Islam di dunia.
perang Mu'tah
Salah satu perang yang paling menyita perhatian baik dari kalangan muslim maupun non-muslim sebagai bukti sejarah para pasukan-pasukan kekhalifahan Islam di zamannya Adalah perang mu'tah yang melibatkan antara Tentara kekhalifahan Islam Yang dipimpin oleh Khalid bin Walid melawan kekaisaran Byzantium Roma dipimpin oleh kaisar heraklius Pada tahun 629 Masehi yang terjadi di sekitar karak Yordania.
dilihat dari Sisi manapun dan dari sudut pandang manapun perang ini adalah bisa disebut sebagai Mission Impossible alias perang yang tidak masuk akal bagi tentara kekhalifahan Islam. Karena pada saat itu kekaisaran Romawi Byzantium masih dianggap sebagai negara adidaya paling berpengaruh di dunia. dan sedangkan kekhalifahan Islam pada saat itu hanyalah negara yang baru berdiri seumur jagung Dan negara ini sendiri masih dipimpin oleh Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam. dari segi pasukan bisa dikatakan tidak berimbang, menurut laman Wikipedia kekuatan pasukan dari kekaisaran Romawi Byzantium berjumlah 200.000 orang sedangkan kekuatan pasukan dari kekhalifahan Islam berjumlah 3000 orang pasukan
perang ini tidak berakhir dengan kemenangan ataupun kekalahan. alias hasilnya seri.
strategi yang cerdik dan jenius dari Panglima Islam yaitu Khalid bin Walid, berhasil menipu para pasukan musuh.Pasukan Islam dengan hanya mengandalkan beberapa pasukan yang tersisa dapat memukul mundur pasukan kekaisaran Bizantium.
Perang ini sendiri dilatar belakangi oleh terbunuhnya 2 utusan yang dikirim oleh Rasulullah, untuk menyampaikan pesan kepada Kaisar Romawi yaitu Kaisar Heraklius. 2 orang utusan itu dibunuh di perjalanan oleh penguasa daerah lokal yang berada di bawah pemerintahan kekaisaran Romawi,Tepatnya di sekitar Palestina dan Syam.
peperangan Ini pun berlanjut di masa-masa yang akan datang hingga akhirnya, Romawi Byzantium benar-benar angkat kaki dari tanah Timur Tengah. dan akhirnya Timur Tengah pun dikuasai sepenuhnya oleh kekhalifahan Islam setelah Persia juga akhirnya dikuasai oleh kekhalifahan Islam di bawah komando Khalifah Umar Bin Khattab.
selain perang antara Romawi dan Islam, ternyata Islam juga pernah dihadapkan pada negara adidaya lainnya yang pada saat itu menguasai hampir seperempat dunia. yaitu kekaisaran Mongol. setelah menaklukan kekhalifahan Abbasiyah dan menaklukkan ibukota mereka yaitu Baghdad, banyak sekali kesultanan-kesultanan yang berada di bawah perlindungan kekhalifahan Abbasiyah satu persatu takluk oleh keperkasaan pasukan kekaisaran Mongol. Namun ada satu Kesultanan yang pada saat itu tetap Teguh dan bersikeras tidak mau tunduk kepada kekaisaran Mongol. negara itu adalah Kesultanan mamluk,Kesultanan mamluk sendiri merupakan kesultanan yang dipimpin oleh para budak budak belian dari dinasti ayyubiyah. setelah dinasti ayyubiyah menurun dan akhirnya satu-satunya penerus Tahta dari dinasti ini meninggal. kelangsungan dinasti ayyubiyah pun akhirnya diteruskan oleh dinasti mamluk.
Perang Ain Jalut
singkat cerita akhirnya pada tanggal 3 September tahun 1260,, meletus lah perang Ain Jalut di Palestina antara Kesultanan mamluk yang dipimpin oleh qutuz dan baybars berhadapan dengan pasukan ke kaisaran Mongol yang dipimpin oleh kitbuqa. dan hasilnya pun bisa ditebak, karena akhirnya perang ini adalah menjadi kekalahan pertama dari kekaisaran Mongol yang pada saat itu sangat ditakuti dan menjadi Legenda.
Ya mungkin sekian dulu pembahasan kita tentang kenapa negara aliansi timur Tengah menyatakan perang terhadap negara Marley? semoga pembahasan ini dapat bermanfaat untuk kalian dan menambah wawasan serta pengetahuan kalian tentang dunia anime dan sejarah Islam dari sudut pandang wibu Barokah. dan jangan lupa juga untuk like subscribe dan share video ini ke grup chatting komunitas kalian agar channel ini bisa menjadi wadah berkumpulnya para wibu wibu Barokah . Akhir kata assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh Salam hangat egagology
Tidak ada komentar